Distribusi air bersih di wilayah terdampak kekeringan
Petugas BPBD Kota Semarang mendistribusikan air bersih kepada warga terdampak kekeringan di Kelurahan Rowosari, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang, Jawa Tengah, Jumat (9/8/2024). Menurut data pemetaan BPBD Jawa Tengah, terdapat sekitar 1,4 juta jiwa di 1.235 desa di Jateng rawan kekeringan, dan sebanyak 30 kabupaten/kota telah menetapkan status siaga darurat kekeringan, sementara itu wilayah yang terdampak krisis air bersih telah mendapatkan distribusi air bersih secara bertahap melalui truk-truk tangki air yang dikirim BPBD kota/kabupaten. ANTARA FOTO/Aji Styawan/aww.
The caption is automatically translated by application. Click here for the Bahasa Indonesia version.