PEMBERDAYAAN WARGA DESA PENYANGGA TAMAN NASIONAL
Warga penyangga Taman Nasional Bukit Tigapuluh (TNBT) yang tergabung dalam Kelompok Wanita Tani (KWT) Bukit Siguntang Lestari memanen jahe merah di Muara Sekalo, Sumay, Tebo, Jambi, Senin (25/11/2019). Usaha perkebunan jahe merah yang dilakukan puluhan perempuan di desa penyangga TNBT tersebut merupakan program pemberdayaan warga yang difasilitasi WWF Indonesia-Jambi sejak Desember 2018 dengan tujuan meningkatkan pendapatan warga setempat melalui pemanfaatan pekarangan dan lahan kosong sekitar rumah. ANTARA FOTO/Wahdi Septiawan/pd.
Foto Terkait