REKOR MURI PENGIBARAN BENDERA MERAH PUTIH TERTINGGI
Sekjen Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Marsma TNI Basuki Rochmat (ketiga kiri) dan Asisten Deputi Pengelolaan Olahraga Rekreasi Kemenpora Maifrizon (ketiga kanan) menunjukan piagam rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) setelah pemecahanan rekor pengibaran bendera Merah Putih tertinggi di Lanud Atang Sendjaja (ATS), Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (17/8/2020). Cabang olahraga dirgantara Paramotor FASI berhasil memecahkan rekor pengibaran bendera Merah Putih pada ketinggian terbang 2.020 m (6.627 kaki) di atas permukaan tanah, hal tersebut dalam rangka perayaan HUT ke-75 Republik Indonesia. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/wsj.
Foto Terkait