NOTA KESEPAKATAN PEMANFAATAN CANDI PRAMBANAN DAN BOROBUDUR
Gubernur DIY Sri Sultan HB X (ketiga kiri) bersama Ketua Umum Walubi S. Hartati Murdaya (kiri), Koordinator Stafsus Menteri Agama Adung Abdul Rochman (kedua kiri), Bhikkhu Sri Pannavaro Mahathera (ketiga kanan), Koordinator Staf Khusus Presiden sekaligus tokoh Umat Hindu A.A. Ngr. Ari Dwipayana (kedua kanan) dan Sekretaris Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur Kemenparekraf RI Oneng Harini (kanan) menyampaikan pemaparan saat penandatanganan Nota Kesepakatan Pemanfaatan Candi Prambanan, Candi Borobudur, Candi Mendut, dan Candi Pawon Untuk Kepentingan Agama Umat Hindu dan Umat Buddha Indonesia dan Dunia di Kantor Gubernur DIY, Yogyakarta, Jumat (11/2/2022). Melalui Penandatanganan Nota Kesepakatan Menteri Agama, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, Menteri BUMN, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta dan Gubernur Jawa Tengah itu diharapkan menjadi semangat terwujudnya moderasi beragama, kohesi sosial dan kerukunan antar umat beragama di Indonesia. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/rwa.
Foto Terkait