PEMUSNAHAN IKAN FORMALIN
KUBU RAYA, 26/10 - PEMUSNAHAN IKAN FORMALIN. Tiga pekerja mengeluarkan ikan dari beberapa bungkusan, sesaat sebelum dikubur di halaman Stasiun Pengawasan dan Pengendalian Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (P2SDKP), Sungai Nipah, Kabupaten Kubu Raya, Kalbar, Rabu (26/10). Sebanyak enam ton ikan selundupan dari Malaysia yang merupakan hasil tangkapan P2SDKP dan Polda Kalbar di Kabupaten Sanggau, Kalbar pada beberapa waktu lalu, dimusnahkan dengan cara dikubur dalam tanah karena mengandung formalin. FOTO ANTARA/Jessica Wuysang/ss/ama/11
Foto Terkait