PEMASANGAN LAMPU PENERANGAN JALAN BERTENAGA SURYA DI PESISIR DEMAK

  • 5 April 2023 17:55 WIB
Warga bersama aktivis lingkungan Greenpeace Indonesia menyiapkan instalasi lampu penerangan jalan umum bertenaga surya di Dukuh Timbulsloko yang terkepung air laut akibat terdampak penurunan tanah disertai kenaikan air laut di Kecamatan Sayung, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, Rabu (5/4/2023). Pemasangan sebanyak 30 lampu penerangan jalan umum berkapasitas 200 watt per unit itu dapat menghemat biaya listrik kampung tersebut hingga sekitar 1.800 kilowatt per bulan atau sekitar Rp2.700.000 per bulan, sebagai upaya mengajak masyarakat dalam mengampanyekan penggunaan energi terbarukan yang hemat dan ramah lingkungan sekaligus mencegah krisis iklim. ANTARA FOTO/Aji Styawan/aww.
Foto Terkait
Standar
Informasi Foto
Ukuran Foto
4000x2667
Ukuran Berkas
2.4 MB
Disiarkan
05/04/2023 17:55 WIB
Fotografer
Aji Styawan
Editor
Andika Wahyu