Penerapan teknologi CCUS di Pertamina EP Sukowati Field
Sekretaris Jenderal Dewan Energi Nasional Djoko Siswanto (ketiga kanan) bersama Direktur Pengembangan dan Produksi PT Pertamina Hulu Energi Awang Lazuardi (ketiga kiri), SVP Research and Technology Innovation PT Pertamina (Persero) Oki Muraza (kedua kiri), General Manager Zona 11 Subholding Upstream Pertamina Regional Indonesia Timur Muzwir Wiratama (kiri), Deputy Councilor Hydrogen and CCS Project Department JOGMEC Dr Hiroshi Okabe (kedua kanan), GM Carbon Neutral Business Department Overseas Business Division II JAPEX Kenichi Suzuki (kanan) menekan layar pada acara Kick Off Huff and Puff Co2 di lapangan Pertamina EP Sukowati Field, Tuban, Jawa Timur, Kamis (7/12/2023). PT Pertamina (Persero) kembali mengimplementasikan teknologi Carbon Capture Utilization and Storage (CCUS) di sumur Sukowati-18 setelah sebelumnya sukses melakukan injeksi perdana Co2 di Lapangan Jatibarang. ANTARA FOTO/Budi Candra Setya/aww/Spt.
Foto Terkait