Realisasi investasi Sulawesi Tengah
Foto udara kawasan industri berbasis nikel Indonesia Morowali Industrial Park atau PT IMIP di Kecamatan Bahodopi, Sulawesi Tengah, Minggu (31/12/2023). Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah menyatakan bahwa realisasi investasi yang masuk ke provinsi tersebut tahun 2023 mencapai Rp83,61 triliun dan investasi tersebut sebagian besar masuk di Kabupaten Morowali, Kabupaten Morowali Utara, Donggala dan Kota Palu. serta menempatkan Sulawesi Tengah di posisi ke empat secara nasional dengan realisasi investasi tertinggi setelah Provinsi Jawa Barat, DKI Jakarta dan Jawa Timur. ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah/rwa.
Foto Terkait