UJI COBA ALAT EDU BRAILLE

  • 25 Oktober 2016 14:00 WIB
Siswa tuna netra mencoba alat Edu Braille karya mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya saat uji coba di Sekolah Dasar Luar Biasa Tunanetra (SDLB-A) YPAB Tegalsari, Surabaya, Jawa Timur, Selasa (25/10). Alat Edu Braille yang memakai konsep elekromagnetik karya tiga mahasiswa ITS Surabaya, Nida Amalia (Teknik Informatika), Rahmat Wahyu Bambang Ari (Teknik Mesin), dan Edi Hamid Saifullah (Teknik Elektro) itu untuk membantu pengenalan huruf, seperti mengeja, belajar huruf mati, mengenal angka dan penjumlahan bagi anak SD penderita tuna netra. Dalam alat ini juga ada suara yang akan membantu, memudahkan para penderita membaca. ANTARA FOTO/Syaiful Arif/pd/16
Foto Terkait
Standar
Informasi Foto
Ukuran Foto
3200x2133
Ukuran Berkas
441.51 KB
Disiarkan
25/10/2016 14:00 WIB
Fotografer
Syaiful Arif
Editor