PEMERIKSAAN PETINGGI KPK
JAKARTA, 11/9 - PEMERIKSAAN PETINGGI KPK. Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Chandra M. Hamzah (kiri) menjawab pertanyaan wartawan usai diperiksa selama 10 jam di Bareskrim Mabes Polri Jakarta, Jumat (11/9). Chandra M Hamzah bersama tiga orang pimpinan kolektif KPK lainnya yakni para Wakil Ketua KPK, Haryono Umar, Mochammad Jasin dan Bibit Samad Rianto datang memenuhi panggilan Mabes Polri untuk diperiksa sebagai saksi terkait dengan empat lembar tulisan testimoni Ketua KPK (nonaktif) Antasari Azhar tentang suap atau penyalahgunaan jabatan/wewenang. FOTO ANTARA/Yudhi Mahatma/pd/09.
Foto Terkait