PENGERJAAN LAHAN HUNIAN TETAP KORBAN BENCANA
Pekerja beraktivitas di lokasi pembangunan hunian tetap untuk korban bencana gempa, tsunami dan likuefaksi di Kelurahan Duyu, Palu, Sulawesi Tengah, Minggu (22/9/2019). Pengerjaan lahan hunian tetap akan dilakukan di sekitar 459 hektare yang terbagi di wilayah Kabupaten Sigi dan Kota Palu dengan daya tampung sekitar 8.500 hunian tetap. ANTARA FOTO/Mohamad Hamzah/foc.