PENGAWASAN MAKANAN
MATARAM, 14/8 - PENGAWASAN MAKANAN. Dua orang petugas dari Balai POM NTB melakukan tes sampling makanan dan minuman untuk berbuka puasa di pasar Ampenan, Mataram, NTB, Sabtu (14/8). Kegiatan pengetesan dan pengawasan makanan dan minuman berbuka puasa yang dilakukan Balai POM NTB dengan Disperindag Kota Mataram disejumlah pusat penjualan makanan dan minuman berbuka puasa tersebut ditemukan masih adanya makanan yang menggunakan bahan berbahaya jika dikonsumsi seperti Boraks dan Rhodamin.
FOTO ANTARA/Ahmad Subaidi/NZ/10.