TKI ASAL MALAYSIA JALANI KARANTINA COVID-19
Seorang petugas medis Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Sumatera Utara (kanan) berada di ruangan karantina bagi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Malaysia di Pangkalan Udara Militer (Lanud) Soewondo Medan, Sumatera Utara, Jumat (10/4/2020). Sebanyak 389 TKI yang berasal dari berbagai daerah di Sumatera Utara dan sekitarnya yang dipulangkan dari Malaysia ini akan menjalani proses karantina sementara waktu guna mengantisipasi penularan COVID-19 sebelum dipulangkan ke daerahnya masing-masing. ANTARA FOTO/Septianda Perdana/wsj.