SOLUSI PERMAINAN EDUKASI SAAT DI RUMAH
Sejumlah anak bermain permainan ular tangga edukasi di Sekolah Automasi dan Robotika (Autobot), Klaten, Jawa Tengah, Kamis (14/5/2020). Sekolah Automasi dan Robotika (Autobot) membuat berbagai macam permainan edukasi seperti ular tangga edukasi yang dilengkapi dengan isi kartu tentang pembelajaran logika coding, tebak gambar dan karakter anak serta edukasi maket miniatur dari kertas itu dapat menjadi solusi permainan edukasi anak-anak saat dirumah, yang dijual dengan harga Rp145 ribu hingga Rp225 ribu tergantung ukurannya. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho/nz.