DAPUR UMUM KOTA BOGOR GUNAKAN BONGSANG RAMAH LINGKUNGAN
Seorang ibu pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) mengemas makanan dengan keranjang yang terbuat dari anyaman bambu (bongsang) di Dapur Umum Masjid Baitur Ridwan, Cilendek Barat, Kota Bogor, Jawa Barat, Jumat (29/5/2020). Penggunaan bongsang tersebut sebagai upaya mengurangi penggunaan kantong plastik dan menggantinya dengan bahan ramah lingkungan di masa transisi Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) wilayah Kota Bogor saat pandemi COVID-19. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah/wsj.