RITUAL SUKU BADUY
SIDOARJO, 12/10 - RITUAL SUKU BADUY. Sejumlah warga suku Baduy dari Desa Kanekes, Kecamatan Leuwi Damar, Kabupaten Lebak Banten, melakukan ritual di lautan lumpur Lapindo yang sudah mengering, tak jauh dari pusat semburan lumpur di Desa Ketapang, Porong, Sidoarjo, Selasa (12/10). Kedatangan 13 orang warga suku Baduy tersebut untuk melakukan ritual adat Penambaan dilokasi semburan lumpur panas Lapindo di Porong Sidoarjo. FOTO ANTARA/Eric Ireng/mes/yar/10