PERAJIN TENUN TRADISIONAL DUSUN SADE LOMBOK
Perajin menyelesaikan pembuatan kain tenun tradisional Sasak di Dusun Adat Sade, Desa Rambitan, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Senin (13/9/2021). Para perajin tenun di daerah tersebut setiap harinya beraktivitas membuat kain tenun tradisional Sasak yang dijual untuk wisatawan yang berkunjung mulai harga Rp250 ribu hingga Rp1 juta tergantung jenis dan ukuran kain.ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/hp.