WASPADA DAMPAK PANCAROBA
Petugas Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) melihat prakiraan arah dan kecepatan angin di Stasiun BMKG Malang, Jawa Timur, Kamis (7/10/2021). BMKG meminta masyarakat mewaspadai masa peralihan musim kemarau ke musim hujan (pancaroba) yang berpotensi menimbulkan angin kencang berkisar 8 sampai 20 knot serta gelombang tinggi setinggi 1,5 meter hingga 4 meter yang terjadi di perairan utara Sabang, samudera Hindia sebelah selatan Banten hingga NTT dalam tiga hari terakhir. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/aww.