PEMBUATAN ALAT MUSIK TRADISIONAL CANANG CEUREKEH
Perajin memainkan Canang ceurekeuh saat pembuatan di Desa Paya Tengoh, Kecamatan Simpang Kramat, Aceh Utara, Aceh, Selasa (15/2/2022). Canang ceurekeuh merupakan alat musik tradisional Aceh yang memiliki karateristik suara khas dan nyaring dari empat bilah kayu pahatan yang dimainkan oleh enam orang secara bersama-sama pada pesta rakyat saat jelang dan pasca panen padi di sawah yang mulai sulit ditemui dan terancam punah. ANTARA FOTO/Rahmad/aww.