TRADISI LEBARAN PONTIANAK
PONTIANAK, 28/8 - TRADISI LEBARAN PONTIANAK. Seorang warga menuangkan air ke dalam lubang meriam karbit yang terbuat dari gelondongan kayu belian, sesaat sebelum permainan dimulai di Kampung Tambelan Sampit, Pontianak, Kalbar, Sabtu (27/8) malam. Permainan meriam karbit yang rutin digelar dari tahun 1771 hingga sekarang di sepanjang tepian Sungai Kapuas tersebut, merupakan tradisi budaya khas Kota Pontianak setiap menyambut Hari Raya Idul Fitri. FOTO ANTARA/Jessica Wuysang/Spt/11