PENYINTAS BENCANA TUNTUT PENYEDIAAN LAHAN HUNTAP
Sejumlah penyintas bencana duduk di depan gerbang saat melakukan aksi unjukrasa di depan Kantor DPRD Sulawesi Tengah di Palu, Senin (9/1/2023). Sedikitnya 77 Kepala Keluarga penyintas bencana asal Kelurahan Layana mendatangi kantor tersebut untuk meminta dukungan percepatan penyediaan lahan untuk hunian tetap (huntap) karena mereka tidak bisa lagi tinggal di hunian sementara (huntara) yang sudah rusak setelah ditempati lebih dari empat tahun lalu. ANTARA FOTO/Basri Marzuki/hp.