PENCARI SIPUT SEDUT HITAM DI ACEH BARAT
Sejumlah warga memperlihatkan siput sedut hitam atau siput tuntul di kawasan aliran sungai Desa Alue Raya, Samatiga, Aceh Barat, Aceh, Kamis (2/3/2023). Kegiatan mencari siput sedut hitam merupakan pekerjaan pokok sebagian warga pesisir pantai barat, setiap hari mampu mengumpulkan tujuh sampai 15 bambu yang kemudian dijual berkisar antara Rp10.000 sampai Rp15.000 per bambu tergantung ukuran siput. ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas/hp.