TEKNOLOGI UNTUK ELIMINASI TUBERKULOSIS
Direktur Pusat Kedokteran Tropis UGM dr. Riris Andono Ahmad menunjukkan aplikasi TOMO (aplikasi mobile untuk mendukung keberhasilan penanganan TBC Resisten Obat) saat jumpa pers di Universitas Gadjah Mada (UGM), Sleman, D I Yogyakarta, Selasa (21/3/2023). Pusat Kedokteran Tropis UGM mengembangkan sejumlah teknologi diantaranya aplikasi TOMO (aplikasi mobile untuk mendukung keberhasilan penanganan TBC Resisten Obat) serta E-Nose TB (tes pernapasan dengan perangkat electronic nose) guna mengeliminasi Tuberkulosis. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/aww.