Rupiah makin melemah terhadap dolar
Petugas melayani penukaran uang rupiah di Bank BSI, Jakarta, Senin (30/10/2023). Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS berisiko menuju Rp16.000, hal tersebut disebabkan kekhawatiran akan ketidakpastian eksternal makin meningkat terutama imbas perang Israel lawan Hamas kemudian ekspektasi masih hawkishnya suku bunga di AS, selanjutnya memicu arus keluar modal asing atau capital outflow. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/Spt.