Budi daya burung puyuh di Gowa
Peternak memanen telur burung puyuh (Coturnix coturnix) di Quinsha Farm, Desa Katangka, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Senin (6/11/2023). Sebanyak 11.000 burung puyuh yang dibudidayakan ditempat tersebut mampu menghasilkan 9.000 butir telur setiap harinya dan dipasarkan melalui media sosial ke sejumlah kota dan kabupaten di Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Barat dengan harga Rp32 ribu per satu rak. ANTARA FOTO/Hasrul Said/YU/tom.