Tradisi Fang Sheng di Vihara Dhanagun Bogor
Seorang biksu bersama anggota Sangha dan penganut Buddha mengucap doa saat mengikuti tradisi Fang Sheng (pelepasan satwa) di pelataran Vihara Dhanagun, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (28/4/2024). Tradisi Fang Sheng dengan melepas puluhan burung ke alam bebas tersebut selain dalam rangka menyambut Hari Tri Suci Waisak 2568 BE/2024 sekaligus bertujuan sebagai wujud cinta kasih manusia pada alam dan hewan. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah/rwa.