KPK GELEDAH BALAI KOTA MADIUN
Tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membawa koper berisi berkas seusai melakukan penggeledahan ruang Bagian Administrasi Pembangunan di lingkungan Balai Kota Madiun, Jawa Timur, Senin (8/11). Penggeledahan tersebut dilakukan untuk mencari dan melengkapi data guna penyidikan terkait dugaan korupsi proyek pembangunan Pasar Besar Kota Madiun senilai Rp76,5 miliar dengan tersangka Walikota Madiun Bambang Irianto. ANTARA FOTO/Siswowidodo/ama/16