KAPAL PESIAR ARTANIA DI SURABAYA
Warga berfoto dengan latar belakang kapal pesiar MS Artania yang sandar di dermaga Jamrud Utara, Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (1/4). Kapal pesiar tersebut mengangkut sekitar 1.260 wisatawan asing yang akan berkunjung ke sejumlah tempat wisata di kota Surabaya. Kapal ini dibuat oleh galangan kapal di Helsinki, Finlandia dan mulai beroperasi pada 1984, semula bernama Royal Princess, karena Putri Diana yang memberikan nama tersebut saat diluncurkan pertama kali.ANTARA FOTO/Didik Suhartono/pd/17