PERMINTAAN ARANG BATOK MENINGKAT
Pekerja membakar batok kelapa yang dimasukan ke dalam tong untuk dijadikan arang, di Desa Rancakiray, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (30/8). Mendekati perayaan Hari Raya Iduladha permintaan arang meningkat dari biasanya memproduksi tujuh kuintal menjadi satu ton arang untuk perayaan tradisi membuat sate daging kurban, dengan harga jual arang batok naik menjadi Rp 7.500 dari sebelumnya Rp 6.500 per kilogram. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi/foc/17.