TENUN SUKU BUTON
Dua perempuan menenun sarung adat khas Suku Buton di Kelurahan Liwuto, Baubau, Sulawesi Tenggara, Sabtu (14/10). Suku Buton memiliki tujuh pakaian adat dan sekitar 21 motif sarung adat khas yang dibuat dengan alat tradisional termasuk bahan benang dari hasil pintalan kapas secara tradisional juga. ANTARA FOTO/Jojon/pras/17.