PERBAIKAN KUALITAS TEH
Pekerja memetik daun teh menggunakan mesin petik di lahan PT. Perkebunan Nusantara (PTPN VIII) Malabar, Bandung, Jawa Barat, Jumat (16/2). Kementerian Pertanian memprediksi produksi teh tahun ini hanya akan meningkat kurang dari 1 persen terlihat dari produksi teh dalam negeri tahun 2017 mencapai 139.362 ton, sedangkan tahun ini diestimasi hanya akan mencapai 140.084 ton. Untuk mendorong kualitas serta produksi teh tahun ini Kementrian Pertaninian akan menyalurkan dana sebesar Rp 6,7 Milyar untuk intensifikasi 215 hektare (ha) perkebunan teh di 1 Kabupaten/Kota dan rehabilitasi 1000 ha di 7 Kabupaten/Kota dari 2 provinsi. ANTARA FOTO/Khairizal Maris/pd/18