PERJUANGKAN NASIB BURUH
Sejumlah buruh beristirahat makan siang di bawah konstruksi jembatan di proyek Jalan Tol Pekanbaru-Dumai, Provinsi Riau, Selasa (30/4/2019). Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) bersama beberapa federasi buruh akan membawa sejumlah isu dalam peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day pada 1 Mei 2019, antara lain meminta pemerintah menghapus PP Nomor 78 tahun 2015 tentang pengupahan karena telah menghambat kenaikan upah buruh, menyuarakan penghapusan karyawan outsourcing dan pemagangan,meminta pemerintah untuk melakukan perbaikan terhadap sistem BPJS Kesehatan serta meminta pemerintah untuk menurunkan tarif listrik. ANTARA FOTO/FB Anggoro/foc.