LUKISAN TANAH LIAT SIMBOL PEMERSATU BUDAYA
Sejumlah pelajar memilih tanah yang akan dijadikan bahan untuk melukis di atas kanvas di sebuah stan pada Festival Kebudayaan Mosintuwu di Pamona Puselemba, Poso, Sulawesi Tengah, Kamis (10/11/2022). Lukisan yang bahan bakunya dari tanah liat berasal dari 20 desa dalam rumpun suku Pamona, Mori, Napu, dan Bada itu menjadi simbol pemersatu budaya yang hidup berdampingan di wilayah itu sejak zaman lampau. ANTARA FOTO/Basri Marzuki/YU